Kalian pasti setuju, kalau butuh asupan romantis yang mendebarkan, kita selalu dapat mengandalkan drama Korea untuk menyediakannya. Drama yang berkisah tentang sekolah, kantor, atau fantasi menjadi tontonan umum buat kaula muda di Indonesia. Nggak jarang draKor juga memanjakan mata kita dengan pakaian bergaya yang dapat kita ambil inspirasinya. Inspirasi gaya mereka pasti cocok buat tampilan yang lebih fresh dan trendy. Yuk, kita intip beberapa gaya favorit dari draKor yang bisa kita tiru!

Flirty & Fun (Hotel de Luna)


Selain dipenuhi bintang dan chemistry yang hebat antara lawan mainnya, Hotel de Luna juga terkenal dengan gaun cantik yang dikenakan oleh pemeran utama wanitanya, Lee Ji Eun (IU). Semua tampilannya nggak pernah gagal bikin terkesima. Ada satu gaun kuning nuansa vintage yang cocok banget buat bikin tampilan makin muda. Walaupun bernuansa vintage, tapi gaun bermotif bunga ini sangat cocok ditiru untuk yang mau kembali muda. Sementara gaunnya tampak feminin dan anggun, rona kuning menambahkan sentuhan gaya retro yang ceria. Sempurnakan dengan bibir merah khas Lee Ji Eun, dan gaya centil yang ceria siap ditampilkan!

Colourful & Bold (Search:WWW)


Seperti yang diharapkan dari serial tvN, Search: WWW adalah K-drama yang sangat dipuji karena memberikan wawasan tentang wanita yang memilih karir mereka daripada kehidupan cinta mereka. Mengingat premisnya, penampilan pakaian yang ditampilkan bergaya lebih formal. Namun, tidak semuanya bergaya membosankan, Bae Ta Mi (Im Soo Jung) justru banyak memberikan semburan warna-warna cerah yang berani! Walaupun draKor ini mengisahkan wanita dewasa, namun gaya dan tampilannya yang trendy membuatnya terkesan masih muda, jadi para remaja bisa juga meniru gaya penuh warna yang berani ini!
Mungkin menakutkan untuk bereksperimen dengan motif dan warna, terutama dengan warna cerah seperti jingga dan biru, tetapi Ta Mi adalah contoh mengapa kita harus melampaui zona nyaman kita! Bae Ta Mi tampak berani dan penuh warna dengan tampilan blazer kotak-kotak jingga-biru yang dipadu padankan dengan kaos biru dan kulot jingga yang senada. Meskipun penuh warna, keduanya tampak serasi ditambah dengan make up natural nuansa peach-orange.

Timeless & Simple (Twenty Five-Twenty One)


Terkenal dengan karakter ceria dan tomboynya, Na Hee-Do (Kim Tae Ri) hampir selalu tampil dengan gaya sporty yang minimalis dan sederhana. Namun, gayanya ini justru memberikan inspirasi tampilan yang nggak ribet tapi berkesan cantik dan imut.
Agar senada dengan nuansa masa muda yang ceria, kita bisa tiru gaya Hee-Do dengan Oversized shirt berwarna merah muda dan denim baggy jeans. Untuk menambah kesan timeless dan sederhana, kita bisa pakai kaos kaki putih polos dan canvas sneakers warna putih. Serasikan dengan tampilan make up yang natural. Tampilan ini memang nggak pernah luntur dari zaman ke zaman.

Sesuaikan minat dan budget kita supaya nggak ada pengeluaran yang membengkak demi mewujudkan fashion ala karakter draKor ini ya!